Amalkan Doa Berikut Agar Terhindar dari Kemalangan dan Pencurian

Mitrapost.com – Kewaspadaan dan upaya pencegahan memang bisa dilakukan untuk menghindari pencurian maupun kemalangan. Upaya-upaya tersebut dapat dilakukan dengan menyimpan uang di tempat yang aman seperti di Bank, selalu mengunci pintu saat di luar atau saat malam hari, bahkan menggunakan password untuk mengakses tempat penyimpanan surat dan barang-barang berharga. Namun, kadang kala, usaha tersebut belum berhasil, atau terdapat faktor-faktor yang terjadi di luar perkiraan kita.

Oleh sebab itu, segala upaya sebaiknya diiringi oleh doa. Doa dapat menghindarkan kita dari niat-niat orang dzalim dan gangguan setan dengan bantuan dan perlindungan dari Allah SWT. Dilansir dari NU Online, Syekh Nawawi mengutip satu amalan Syekh Ahmad al-Shawi yang dilakukan untuk menghindari gangguan-gangguan tersebut. Amalannya cukup sederhana, yaitu dengan membaca basmalah 21 kali sebelum tidur.

    بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيْمِ

Bismillâhirrahmânirrahîm 

Artinya: “Dengan menyebut asma Allah Yang Maha Pemurah lagi Maha Penyayang.”

Lebih lanjut, ia menyarankan untuk mengakhiri amalan tersebut dengan sebuah doa.

    اَللَّهُمَّ إِنَّا نَسْتَحْفِظُكَ وَنَسْتَوْدِعُكَ دِيْنَنَا وَأَنْفُسَنَا وَأَهْلَنَا وَأَوْلَادَنَا وَأَمْوَالَنَا وَكُلَّ شَيْءٍ أَعْطَيْتَنَا، اَللَّهُمَّ اجْعَلْنَا فِي كَنَفِكَ وَأَمَانِكَ وَجِوَارِكَ وَعِيَاذِكَ مِنْ كُلِّ شَيْطَانٍ مَرِيْدٍ وَجَبَّارٍ عَنِيْدٍ وَذِيْ عَيْنٍ وَذِيْ بَغْيٍ وَمِنْ شَرِّ كُلِّ ذِيْ شَرٍّ إِنَّكَ عَلَى كُلِّ شَيْءٍ قَدِيْرٌ

Allâhumma innâ nastahfidhuka wa nastaudi‘uka dînanâ wa anfusanâ wa ahlanâ wa aulâdanâ wa amwâlanâ wa kulla syai’in a‘thaitanâ. Allahummâj ‘alnâ fî kanfika wa amânika wa jiwârika wa ‘iyâdzika min kulli syaithânim marîd wa jabbârin ‘anîd wa dzi ‘ainin wa dzi baghyin wa min syarri kulli dzi syarrin innaka ‘alâ kulli syai’in qadîr

Artinya: “Ya Allah, kami memohon penjagaan kepada-Mu dan kami menitipkan kepada-Mu agama kami, diri kami, keluarga kami, anak-anak kami, harta kami, dan segala sesuatu yang Engkau berikan kepada kami. Ya Allah, jadikanlah kami dalam penjagaan-Mu, tanggungan-Mu, kedekatan-Mu, dan perlindungan-Mu dari gangguan setan yang menggoda, dari orang yang kejam, dari mata orang yang berniat jahat, dari orang yang bermaksud zalim, dan dari keburukan apa pun yang membawa keburukan. Sesungguhnya Engkau adalah Dzat yang maha kuasa atas segala sesuatu.”

Demikian amalan dan doa yang bisa anda lakukan untuk memohon perlindungan Allah SWT dari kemalangan akibat gangguan orang dzalim dan setan yang menyesatkannya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati