BMKG Punya Data Hasil Seismograf Suara Dentuman Misterius di Sumenep

Mitrapost.com – Suara dentuman misterius dari dalam tanah di Desa Moncek Tengah, Sumenep, Jawa Timur sempat membuat heboh.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Pasuruan sudah mengantongi data hasil seismograf (time digital seismograph) di lokasi kejadian.

“Kami sudah dapatkan data dari seismograf dan masih diunduh. Ini tentu butuh analisa dan waktu untuk dikaji lebih komprehensif,” kata Koordinator Bidang Observasi dan Informasi BMKG Pasuruan Suwarto di Sumenep dilansir dari CNN Indonesia.

Suara dentuman itu sebelumnya terjadi pada Sabtu (12/8/2023) pagi dan terdengar selama 45 menit sejak pukul 09.45 WIB hingga 10.30 WIB.

Polres Sumenep mengungkap fenomena tersebut terdengar dan terasa terutama di lima rumah warga.

BMKG Sumenep pun telah berkoordinasi dengan tim geofisika BMKG untuk turun ke lokasi guna observasi pada Minggu (13/8/2023).

Pemasangan seismograf pun dilakukan di lokasi fenomena tersebut untuk pengambilan data.

“Kami mohon waktu untuk menganalisa dan mengolah data dari seismograf. Mohon waktu agar hasilnya komprehensif. Kami juga berharap warga tetap tenang. Masih aman,” jelasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati