Indonesia Berpotensi Jadi Negara yang Penuhi Gas Dunia

Mitrapost.com – Posisi Indonesia yang strategis membuatnya menjadi negara yang potensial untuk memenuhi kebutuhan gas dunia.

“Secara geografis, Indonesia menarik, karena memiliki potensi minyak dan gas yang besar,” jelas President of SPA for Asia Pacific Region ENI, Ciro Antonio Pagano dilansir dari Kompas.

Terlebih saat ini pasokan gas dari Rusia mengalami kendala, sehingga Indonesia bisa mengambil kesempatan untuk memasok negara Eropa.

Indonesia yang berada di antara pembeli besar seperti Jepang, Korea, dan China pun disebut menjadi alasan bagi perusahaan migas global berinvestasi di Indonesia.

Sementara itu, Menteri Energi dan Sumber Daya Meniral (ESDM) Arifin Tasrif sebelumnya memastikan gas akan menjadi “jembatan” dalam transisi energi di Indonesia.

“Bagi Indonesia, selama transisi menuju Net Zero Emission pada tahun 2060, minyak dan gas akan terus memainkan peran penting dalam mengamankan pasokan energi, khususnya di bidang transportasi dan pembangkit listrik,” ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati