Pati, Mitrapost.com – Jajanan jadul yang sudah ada sejak tahun 90-an yang biasa disebut dengan kue bikang hingga saat ini masih menjadi santapan favorit anak muda di wilayah Kabupaten Pati.
Kue bikang sendiri memiliki bentuk cantik merekah yang menyerupai bunga dengan berwarna-warni. Tekstur lembut, berserat dan menciptakan rasa yang manis.
Oppie Restu (19), salah satu penikmat kue bikang mengaku telah menyukai jajanan jadul ini sejak kecil dan sudah jadi favorit. Saat diwawancarai Mitrapost.com, ia menuturkan bahwa kue bikang merupakan jajanan yang masih murah di antara yang lain.
“Jujur sudah suka bikang ini itu sejak saya masih SD, gak tau kenapa. Bikang ini termasuk makanan kesukaan saya dan saya jadikan favorit di sekian makanan jadul yang masih ada,” kata Oppie.
“Dan apalagi bikang ini harganya masih murah, standart lah ya intinya dibandingan jajanan jadul yang sekarang itu sudah mahal-mahal menurut saya,” lanjut dia.
Lanjut, Oppie kerap sekali membeli kue bikang sebanyak lima biji. Dalam artian dia telah mengonsumsi jajanan jadul itu setiap hari dan tidak pernah bosan.
Sementara itu, salah satu penjual bikang di Pati Kota yang bernama Sulastri mengatakan hal yang sama. Ia berkata, biasanya jajanan kue bikang paling kerap dibeli oleh kalangan anak muda hingga dewasa. Baik perempuan maupun laki-laki hingga telah menjadi langganan.
“Kalau yang sering biasanya sih anak-anak muda ya, laki perempuan sama ramenya. Kalau untuk orang tua justru malah jarang sih. Bahkan saya sampai hafal siapa saja yang sering membeli bilang di tempat saya, jadi langganan pokoknya hahaha,” kata Sulastri. (*)






