Atlet Pencak Silat Pati Juara Umum Kejuaraan Krida SH Terate Cup 1 Jateng

Pati, Mitrapost.com – Para atlet pencak silat Kabupaten Pati berhasil meraih juara umum satu dalam Kejuaraan Pencak Silat Krida SH Terate Cup 1 se-Jawa Tengah yang berlangsung di Grand Valley Bandungan, Kabupaten Semarang.

Dalam laga tersebut, Kabupaten Pati sendiri menerjunkan sebanyak 20 atlet pencak silat meliputi kategori remaja dan dewasa. Meliputi kategori remaja dengan 14 kelas dan kategori dewasa ada 6 kelas.

Dengan rincian, kategorikan remaja putra ada kelas B putra, C putra, D putra, G putra, dan seni tunggal putra. Untuk remaja putri meliputi kelas A putri, B putri, C putri, D putri, E putri, F putri, G putri, seni tunggal IPSI putri seni tunggal PSHT putri. Sedangkan yang dewasa ada kelas A putra, B putri, C putri, D putri, E putri dan seni tunggal PSHT putra.

Muhamad Suprayitno, Pelatih SHT Cabang Kabupaten Pati mengaku senang dan bersyukur lantaran tidak disangka bisa meraih juara umum satu dalam kejuaraan tersebut.

Menurutnya, sebelumnya bertanding para atlet pencak silat difokuskan pada pemantapan, teknik baru selama dua bulan lamanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati