Mitrapost.com – Penyebab lidah bercak hitam beragam. Bisa jadi itu adalah kondisi alami saat memakan makanan. Atau karena justru karena kondisi tertentu yang menunjukkan kondisi kesehatan.
Berikut ini penyebab lidah bercak hitam.
Hiperpigmentasi
Lidah merupakan otot yang ditutupi indera pengecap. Ada kuncup pengecap dimana ketika Anda meminum kopi, dapat menyebabkan ia menjadi seperti bintik hitam.
Bintik hitam itu bisa menandakan hiperpigmentasi. Kondisi ini tidak berbahaya. Terkadang juga ada orang yang sejak kecil sudah memiliki bintik atau bercak hitam di lidahnya.
Cedera di Lidah
Ketika melakukan tindik di lidah, maka bisa menyebabkan bintik atau bercak hitam muncul di lidah Anda. Hal itu tanda lidah mengalami cedera.
Kondisi itu juga bisa terjadi ketika lidah Anda tergigit, terluka, atau semacamnya.
Terpapar Bahan Kimia
Penyebab lidah bercak hitam selanjutnya adalah karena terpapar bahan kimia bismut yang biasanya ada dalam beberapa obat.
Kondisi ini tak berlangsung selamanya, saat konsumsi dihentikan maka lidah bisa kembali ke warna normal.
Kanker Lidah
Meskipun jarang terjadi, namun bercak hitam di lidah bisa menjadi tanda kanker lidah. Tanda lainnya adalah lidah muncul benjolan, bengkak, sulit menelan, luka yang tak kunjung sembuh.
Leukoplakia
Kondisi lain seperti pengidap leukoplakia, memiliki tanda lidah yang berbintik berwarna abu-abu. Kondisi ini terkadang juga bersifat prakanker.
Demikian penyebab lidah bercak hitam. (*)
Redaksi Mitrapost.com