Habib Rizieq Ngaku Rumahnya Didatangi Polisi

Mitrapost.comMantan petinggi Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab mengaku rumahnya didatangi polisi. Menurutnya, salah satu orang yang mendatanginya berpangkat komisaris besar (kombes).

“Beberapa hari yang lalu, saya didatangi oleh 4 anggota polisi. Dipimpin oleh seorang Kombes, mereka yang 2 berasal dari Mabes Polri, yang 2 lagi dari Polda Metro Jaya,” kata Habib Rizieq dalam acara Istighotsah Kubro di Pademangan, Jakarta Utara, Kamis (8/2).

Menurut Rizieq, ini kali pertama dirinya didatangi polisi setelah kasus KM 50 pecah di tahun 2020.

“Semenjak kasus KM 50, belum ada polisi yang berani datang ke rumah saya, baru kemarin datang lagi,” ujar Rizieq.

Selanjutnya, ulama tersebut menjelaskan alasan keempat polisi mendatangi rumahnya untuk melakukan cooling system menjelas pemilu.

Baca Juga :   DPRD Pati Sebut Keaktifan Panwascam Salah Satu Faktor Penentu Kesuksesan Pemilu 2024

“Jadi mereka sampaikan kepada saya satu, visi misi yang sangat bagus. Beliau sampaikan kami dari kepolisian punya program cooling system,” jelasnya.

“Saya tanya apa maksudnya, mereka katakan karena ini mau Pilpres, suasana politik luar biasa panasnya, setiap saat bisa terjadi benturan di masyarakat. Maka kami ditugaskan oleh Kapolri dan semua jajaran untuk bagaimana menciptakan cooling system, artinya umat tetap sejuk umat tetap damai,” imbunya.