Pati, Mitrapost.com – Pembangunan menjadi bagian penting dari pertumbuhan suatu negara, tanpa terkecuali di Indonesia.
Pembangunan menjadi sebuah kegiatan dan program yang dibuat oleh pemerintah yang perununtukan bagi masyarakat untuk menunjang pencapaian kesejahteraan sosial, tujuan ekonomi sosial, demografi politik dan sebagainya dengan cara meningkatkan pembangunan.
Bukan hanya pemerintah, rakyat Indonesia terkhusus generasi muda mempunyai peranan yang penting untuk mewujudkan Pembangunan Bumi Pertiwi yang lebih Sejahtera.
Pembangunan sendiri menjadi cerminan dari keinginan masyarakat untuk meningkatkan kemakmuran secara adil. Butuh perencanaan yang matang hingga penerapan yang sesuai dengan tujuan pembangunan.
Dalam hal ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab ) Pati terus berupaya untuk melakukan upaya Pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan umum.
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati, Bambang Susilo menyebut pihaknya sangat mendukung Pembangunan di wilayah Bumi Mina Tani.
Bambang Susilo mengatakan Raperda Pembangunan ini dapat memberikan kesejahteraan pada masyarakat Pati.
“Kalau harapan kami ya mas, tahun ini selesai, dan ini masih proses. Kita upayakan akhir tahun 2022 lah harus selesai,” tutur dia. (Adv)
Redaksi Mitrapost.com