Pati, Mitrapost.com – Dewan Pati harap pembangunan museum untuk lestarikan cagar budaya di Bumi Mina Tani. Museum dinilai penting dimiliki oleh Kabupaten/Kota untuk tujuan edukasi masyarakat.
Ketua Komisi D Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Pati Wisnu Wijayanto mengatakan bahwa museum tak hanya digunakan untuk menyimpan barang bersejarah saja. Namun, juga memiliki daya saing tinggi sehingga dapat dimanfaatkan sebagai destinasi wisata edukasi.
“Seperti museum itu kan daya saingnya kan tinggi, mampu nggak pemerintah daerah membuat museum,” ujarnya kepada tim Mitrapost.com.
Lebih lanjut, ia menjelaskan bahwa Kabupaten Pati juga memiliki item-item peninggalan bersejarah, serta bangunan kuno yang diduga cagar budaya. Oleh sebab itu, Wisnu meminta Pemkab Pati memikirkan tempat untuk menyimpan dan mengabadikannya.
“Banyak mas, itu saja kita sudah punya 200-an (bangunan kuno) yang tercatat, tinggal nanti tempatnya saja yang belum kita pikirkan,” pungkasnya.
Terpisah, Ragil Haryo selaku Tim Ahli Cagar Budaya Kabupaten Pati mengungkapkan bahwa cagar budaya sangat penting untuk mengingat peristiwa atau sejarah yang terjadi di masa lalu. Sebab, bangsa yang besar adalah yang tidak melupakan sejarah.
“Cagar budaya menjadi memori kolektif yang menghubungkan eksistensi manusia dengan masa lalunya,” jelas Ragil. (Adv)
Redaksi Mitrapost.com






