Mitrapost.com – Setiap orang pasti memiliki urusan dan bebannya masing-masing. Dalam menjalani keseharian, setiap orang berharap bisa dilancarkan segala urusannya dan bebannya bisa diringankan.
Agar bisa mencapai hal itu, maka kita bisa membaca doa berikut ini.
Doa pagi hari Islam agar dilancarkan urusannya. Doa ini termuat dalam Al-Quran surah Thaha ayat 25 hingga 28.
رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي وَاحْلُلْ عُقْدَةً مِنْ لِسَانِي يَفْقَهُوا قَوْلِي
Rabbis rahlii shadrii, wa yassirlii amrii, wahlul ‘uqdatam mil lisaani yafqahu qaulii.
Artinya: “Ya Tuhanku, lapangkanlah dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku, dan lepaskanlah kekakuan dari lidahku, agar mereka mengerti perkataanku.”
Sedangkan doa agar diringankan beban tertuang dalam Al-Quran surah Al-Baqarah ayat 286.
رَبَّنَا لَا تُؤَاخِذْنَآ اِنْ نَّسِيْنَآ اَوْ اَخْطَأْنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تَحْمِلْ عَلَيْنَآ اِصْرًا كَمَا حَمَلْتَهٗ عَلَى الَّذِيْنَ مِنْ قَبْلِنَا ۚ رَبَّنَا وَلَا تُحَمِّلْنَا مَا لَا طَاقَةَ لَنَا بِهٖۚ وَاعْفُ عَنَّاۗ وَاغْفِرْ لَنَاۗ وَارْحَمْنَا ۗ اَنْتَ مَوْلٰىنَا فَانْصُرْنَا عَلَى الْقَوْمِ الْكٰفِرِيْنَ ࣖ
Rabbana laa tuaa-khidzna innasiina au akhtho’na, rabbana wala tahmil ‘alaina ishran kama hamaltahu ‘alalladziina min qablina, rabbana wala tuhammilna ma la thooqatalanabih, wa’fu’anna waghfirlana warhamna, anta maulana fansurna ‘alal qaumilkaafiriin.
Artinya: “Ya Tuhan kami, janganlah Engkau hukum kami jika kami lupa atau kami melakukan kesalahan. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau bebani kami dengan beban yang berat sebagaimana Engkau bebankan kepada orang-orang sebelum kami. Ya Tuhan kami, janganlah Engkau pikulkan kepada kami apa yang tidak sanggup kami memikulnya. Maafkanlah kami, ampunilah kami, dan rahmatilah kami. Engkaulah pelindung kami, maka tolonglah kami menghadapi orang-orang kafir.”
Redaksi Mitrapost.com