Waspada! Sesar Kendeng Aktif dan Berpotensi Sebabkan Gempa, Masyarakat Diimbau Hati-hati 

Pati, Mitrapost.com – Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati, Martinus Budi Prasetya menyampaikan bahwa Sesar Kendeng masih aktif. Kondisi tersebut berpotensi menyebabkan terjadinya gempa di Kabupaten Pati.

“Potensi gempa, karena informasi memang patahan atau lempeng baik itu Sesar Kendeng, Sesar Muria itu memang aktif masih bergerak,” kata Martinus.

“Bukti yang paling jelas itu adalah ada gempa meskipun dalam skala kecil itu di wilayah Kabupaten Tuban, itu sinyal,” tambahnya.

Dengan masih aktifnya Sesar Kendeng dan Sesar Muria, Martinus mengimbau agar masyarakat Kabupaten Pati tetap berhati-hati.

“Dihimbau kepada masyarakat untuk lebih berhati-hati ketika nanti kemungkinan ada pergeseran atau pergerakan lempeng Sesar Kendeng,” ujarnya.

Pihak BPBD Pati sendiri berupaya untuk memasang rambu evakuasi yang bisa digunakan tidak hanya pada saat terjadinya gempa. Namun juga untuk semua bencana alam yang berpotensi terjadi Kabupaten Pati.

“Di beberapa desa yang rawan bencana kami dari BPBD baik itu bencana banjir maupun bencana yang lain itu kami mulai pasang rambu evakuasi,” paparnya.

Menurut informasi dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Banjarnegara, ada sesar aktif yang memiliki potensi menimbulkan gempa. Diantaranya, yaitu Sesar Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan, Batang, Weleri/Kendal, Semarang, Ungaran, Muria, Pati, Lasem/Rembang dan Grobogan. (iwp)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati