Pati Masuk Nominator Penerima Penghargaan Innovative Government Award 

Pati, Mitrapost.com – Kabupaten Pati masuk ke dalam nominator penerima penghargaan Innovative Government Award 2024 yang diselenggarakan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).

Hal tersebut disampaikan oleh Pj Bupati Pati Sujarwanto Dwiatmoko, selepas melakukan presentasi di hadapan dewan juri di Ruang Sidang Utama (RSU) Gedung A Lt.3 Kemendagri dan Command Center BSKDN Kemendagri, Selasa (29/10/2024).

Diketahui, Sujarwanto juga tidak sendiri, dia didampingi oleh Kepala Bapperida Kabupaten Pati, Muhtar dan juga Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pati, Aviani Tritanti Venusia.

Dikatakan Sujarwanto bahwa se-Indonesia yang masuk ke dalam nominator penerima penghargaan Innovation Government Award hanya ada 22 kabupaten termasuk Kabupaten Pati.

“Se-Indonesia hanya ada 22 kabupaten yang masuk nominasi, dan hari ini masuk ke tahap presentasi,” ujar Sujarwanto.

Kemudian, dilanjutkan Sujarwanto bahwa di Kabupaten Pati memiliki beragam inovasi.

Namun pihaknya hanya menyampaikan dua inovasi unggulan daerah, diantaranya BERDENTING dan SIJAKAPATI.

“Inovasi BERDENTING dilakukan dengan cara merujuk balita stunted untuk diperiksa oleh dokter spesialis anak, dokter spesialis gizi klinik dan psikolog,” terangnya.

Inovasi BERDENTING yang diluncurkan pada 14 Juni 2023 tersebut merupakan inovasi yang dipergunakan untuk merekap data balita yang stunting. Kendati demikian, inovasi tersebut juga direplikasi oleh Kabupaten Boyolali pada 5 Desember 2023.

Terkait dengan Inovasi SIJAKAPATI, pihaknya menyampaikan, telah diluncurkan pada 12 Juli 2023. Seiring berjalannya waktu, inovasi tersebut juga direplikasi oleh Kabupaten Blora 21 November 2023.

Inovasi SIJAKAPATI, Sujarwanto mengatakan, bahwa inovasi tersebut dipergunakan untuk memantau terkait kondisi jalan dan jembatan serta dipergunakan untuk memberikan laporan terkini maupun komplain.

“Dan inilah yang kemudian dapat memudahkan pengambil kebijakan dalam menentukan skala prioritas penanganan jalan dan jembatan Kabupaten Pati,” paparnya.

Lebih lanjut, pihaknya juga menyampaikan, setiap tahunnya Kabupaten Pati selalu menggelar kegiatan bertajuk inovasi, seperti misalnya Krenova (Kreatif dan Inovasi) Pati Innovation Award.

Tujuannya untuk mengembangkan inovasi yang berada di kota yang berjuluk Bumi Mina Tani.

“Dan untuk menumbuhkembangkan inovasi daerah maka setiap tahun dilaksanakan lomba inovasi daerah dan lomba Krenova (Kreativitas dan Inovasi) Pati Innovation Award,” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati