Mitrapost.com – Saat hujan deras, terkadang disertai dengan kilat dan sambaran petir. Petir biasanya menimbulkan suara besar dan bergema, sehingga banyak orang langsung merasa ketakutan setelah mendengarnya.
Suara petir juga dijelaskan dalam Al-Quran surat Ar-Rad ayat 13,
وَيُسَبِّحُ الرَّعْدُ بِحَمْدِهٖ وَالْمَلٰۤىِٕكَةُ مِنْ خِيْفَتِهٖۚ وَيُرْسِلُ الصَّوَاعِقَ فَيُصِيْبُ بِهَا مَنْ يَّشَاۤءُ وَهُمْ يُجَادِلُوْنَ فِى اللّٰهِ ۚوَهُوَ شَدِيْدُ الْمِحَالِۗ ١٣
Artinya: “Dan guruh bertasbih dengan memuji-Nya, (demikian pula) malaikat karena takut kepada-Nya. Dia (Allah) melepaskan petir, lalu menimpakannya kepada siapa yang Dia kehendaki. Sementara itu, mereka (orang-orang kafir) berbantah-bantahan tentang kekuasaan Allah, padahal Dia Maha Keras hukuman-Nya.”
Oleh sebab itu, dianjurkan untuk membaca doa saat ada petir dan kilat. Berikut ini doa yang bisa Anda amalkan, dikutip dari ‘Al-Adzkar Doa’ dan ‘Dzikir dalam Al-Qur’an dan Sunnah’ susunan Imam Nawawi terjemahan Masturi Irham dan Muhammad Aniq.
Doa saat ada petir dan kilat
سُبْحانَ الَّذي يُسَبِّحُ الرَّعْدُ بِحَمْدِهِ وَالمَلائِكَةُ مِنْ خِيفَتِهِ
Subhaanal ladzii yusabbihur ra’du bihamdihii wal malaa-ikatu min khiifatih
Artinya: “Mahasuci Allah, Yang petir bertasbih dengan memuji kepada-Nya, dan para malaikat takut kepada-Nya.”
Selain itu, ada pula doa yang dibaca oleh Nabi Muhammad SAW saat mendengar gemuruh petir, sebagaimana diriwayatkan oari Abdullah bin Azzubair ra.
اللَّهُمَّ لا تَقْتُلْنَا بِغَضَبِكَ، وَلا تُهْلِكْنَا بِعَذَابِكَ ، وَعَافِنَا قَبْلَ ذَلِكَ
Allahumma la taqtulna bighodobika wala tuhlikna biadzabika waafina qobla dzalika
Artinya: “Ya Allah, janganlah Engkau bunuh kami dengan murka-Mu, dan janganlah Engkau binasakan kami dengan azab-Mu, dan maafkanlah kami sebelum itu.”
Selain itu, ada juga doa yang bisa diamalkan berikut ini,
سُبْحَانَ مَنْ يُرِيْكُمُ الْبَرْقَ خَوْفًا وَطَعَمًا
Subhaana mayyuriikumul barqo khoufan wa tho’amaan
Artinya: “Maha suci Allah yang telah melihatkan pada kita semua pada petir dengan perasaan takut dan berharap.” (*)
Redaksi Mitrapost.com