Pati, Mitrapost.com – Angin puting beliung sekitar pukul 17.30 WIB menerjang puluhan rumah warga Dukuh Ngreco, Desa Danyangmulyo Kecamatan Winong Kabupaten Pati, Sabtu (28/12/2024) petang.
Akibatnya puluhan rumah di Desa Danyangmulyo mengalami kerusakan di atap rumah.
PJ Kepala Desa Danyangmulyo Muhammad Subhan mengatakan bahwa saat ini Pemerintah Desa (Pemdes) bersama warga, Koramil, Polsek Karang Taruna hingga anggota Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pati masih melakukan pembenahan genting rumah warga.
“Alhamdulillah sudah ada datang bantuan dari Koramil bersama dengan Kodim dan dari BPBD dan beberapa dari relawan atau organisasi yang lain dan saat ini sesuai data yang kami laporkan ada 43 rumah yang terdampak,” kata Subhan, Minggu (29/12/2024) siang.
Terjadinya musibah yang menimpa warga Desa Danyangmulyo, dia berharap adanya uluran tangan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati.
“Terkait dengan kebutuhan kami saat ini mohon bantuan dari Dinas terkait karena banyaknya korban menjadi terdampak,” jelasnya.
“Bantuan yang kami butuhkan saat ini berupa genteng utamanya karena banyak genteng warga yang pecah,” tambahnya.
Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan BPBD Kabupaten Pati, Sutarno membenarkan bahwa angin puting beliung yang menerjang rumah warga Desa Danyangmulyo Winong sejumlah 43 rumah, dengan didominasi rusak ringan.
“Yang mana untuk jumlah rumah yang terdampak untuk di daerah Desa Danyangmulyo kurang lebih sekitar 43 rumah ada yang rusak berat, sedang dan ringan. Tetapi untuk ini yang didominasi rusak ringan yang paling banyak,” pungkas Sutarno. (*)

Wartawan Mitrapost.com