Awas! Pohon Tumbang di Musim Hujan, Begini Antisipasi Pemkab Pati 

Pati, Mitrapost.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati setidaknya di musim hujan 2025 tengah berupaya mengantisipasi adanya pohon tumbang.

Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pati, Tulus Budiharjo menyampaikan upaya yang dilakukan DLH yakni memangkas ranting pohon yang saat ini terlihat rindang. Hal itu bertujuan mengurangi beban pada pohon.

Pemangkasan pohon, DLH Pati juga dibantu oleh Organisasi Perangkat Daerah (OPD), diantaranya Dinas Perhubungan (Dishub) Pati dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pati.

“Antisipasinya ya, kita memang melakukan perimbasan-perimbasan. Kita memang kerjasama dengan Dishub, BPBD juga,” kata Tulus, Senin (03/01/2025).

Di samping mengurangi beban pohon, kata dia, pemangkasan dilakukan untuk membuat lingkungan lebih terang.

Selain itu kondisi pohon tumbang, menurutnya juga bisa dipengaruhi oleh kondisi akar yang tidak kuat.

“Karena kan mungkin, kondisi tanah disitu mungkin yang agak kurang kuat, akarnya tidak terlalu kuat untuk,” jelasnya.

Kemudian, musim hujan ini, dia juga mengimbau kepada masyarakat Bumi Mina Tani selalu berhati-hati. Misalnya, saat turun hujan lebat, jangan berteduh di pohon besar.

“Masyarakat juga berhati-hati dalam di saat musim hujan, misalkan parkir kendaraan jangan dekat pohon rindang, ini yang perlu menjadi kewaspadaan bersama,” papar dia.

Sementara itu, Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati Martinus Budi Prasetya juga turut mengimbau kepada masyarakat Pati untuk selalu waspada apalagi cuaca saat ini yang tidak tentu.

“Utamanya yang perlu diwaspadai adalah pohon tumbang yang kemudian menimpa aliran listrik ini sangat berbahaya bagi masyarakat,” pungkas dia. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati