Mitrapost.com – Orang lanjut usia (Lansia) memiliki risiko yang lebih tinggi terhadap penyakit kronis, seperti jantung, diabetes, dan stroke. Lansia juga rentan megalami kesepian dan depresi, sehingga juga akan berdampak buruk pada kesehatannya.
Gaya hidup yang lebih aktif dapat membantu mengurangis risiko atau gejala-gejala penyakit tersebut. Salah satu aktivitas yang direkomendasikan bagi Lansia untuk mengisi waktu luang adalah berolahraga.
Tak perlu berolahraga berat, sejumlah olahraga sederhana seperti berikut ini juga memberikan manfaat kesehatan yang besar bagi Lansia! Dilansir dari laman Senior Lifestyle, berikut penjelasan lebih lengkapnya.
Yoga kursi
Yoga kursi merupakan bentuk latihan sederhana yang bisa meningkatkan kekuatan otot, mobilitas, keseimbangan, dan fleksibilitas bagi manula. Yoga kursi memberikan lebih sedikit tekanan pada otot, sendi, dan tulang daripada bentuk yoga konvensional.
Jalan kaki
Olahraga ini sangat mudah dilakukan, tidak membutuhkan peralatan khusus, dan bisa dilakukan di mana saja. Jalan kaki membantu meningkatkan kesehatan jantung, menjaga berat badan, dan meningkatkan kekuatan otot bagi lansia.
Lansia disarankan untuk berjalan kaki sekitar 3.000–5.000 langkah per hari, atau sekitar 20-30 menit, untuk menjaga kesehatan dan kebugaran.
Senam lansia
Senam lansia dirancang khusus dengan gerakan yang ringan dan mudah diikuti. Senam lansia membantu meningkatkan kelenturan, kekuatan, dan keseimbangan tubuh.
Lakukan senam lansia secara rutin, misalnya 3-4 kali seminggu, dengan durasi sekitar 20-30 menit setiap sesi. Awali dengan pemanasan dan pendinginan setiap akan memulai senam dan mengakhirinya.
Berenang
Berenang adalah olahraga yang baik untuk lansia karena gerakan tubuh tidak menekan persendian, sehingga aman bagi mereka yang memiliki masalah sendi. Berenang juga membantu meningkatkan kekuatan otot, kesehatan jantung, dan paru-paru.
Pilih gaya renang yang mudah dan nyaman, seperti gaya dada yang memberikan kesempatan untuk bernapas di atas air dengan mudah. Lakukan pemanasan sebelum berenang untuk mempersiapkan otot dan sendi. Jika merasa lelah, istirahatlah dan jangan memaksakan diri untuk terus berenang.
Tai Chi
Tai Chi adalah jenis olahraga yang berfokus pada pernapasan, keseimbangan, dan fleksibilitas. Olahraga ini membantu meningkatkan keseimbangan tubuh, mengurangi stres, dan meningkatkan kualitas tidur. (*)
Redaksi Mitrapost.com