Mitrapost.com – Minum air putih mungkin terdengar sepele. Tapi siapa sangka, kebiasaan ini ternyata punya dampak besar bagi kesehatan tubuh. Tubuh manusia terdiri dari sekitar 60% air. Artinya, hampir semua fungsi tubuh mulai dari sirkulasi darah, pencernaan, hingga kerja otak sangat bergantung pada asupan cairan yang cukup.
Sayangnya, banyak orang masih sering lupa minum air putih secara teratur. Padahal, kekurangan cairan bisa menyebabkan berbagai masalah seperti kelelahan, sakit kepala, sulit konsentrasi, dan bahkan gangguan pada ginjal.
Dilansir dari mayoclinic.org, rata-rata orang dewasa dianjurkan untuk minum sekitar 2–3 liter air per hari, tergantung pada usia, jenis kelamin, tingkat aktivitas, dan kondisi cuaca. Namun bukan berarti kamu harus langsung meminum 3 liter sekaligus. Yang penting adalah menjaga asupan cairan secara bertahap sepanjang hari.
Air putih punya banyak manfaat, diantaranya; menjaga suhu tubuh tetap stabil, membantu proses pencernaan dan metabolisme, melindungi jaringan tubuh seperti otot dan sendi dan mengoptimalkan fungsi ginjal dan membuang racun melalui urin.
Selain itu, minum air sebelum makan juga dapat membantu mengontrol nafsu makan dan mendukung program diet. Menurut studi yang dipublikasikan dalam Journal of Clinical Endocrinology and Metabolism, minum air putih bisa meningkatkan metabolisme hingga 30% selama satu jam setelah diminum.
Lalu, bagaimana cara agar tidak lupa minum air?
- Selalu bawa botol minum ke mana pun pergi
- Gunakan pengingat di ponsel atau aplikasi minum air
- Minum segelas air setelah bangun tidur dan sebelum tidur
- Ganti minuman manis dengan air putih saat makan
Jika kamu sering merasa lelah, kurang fokus, atau kulit terasa kering, bisa jadi itu tanda tubuhmu kurang cairan. Jadi, mulai sekarang, jangan remehkan kebiasaan minum air putih. Sederhana tapi luar biasa dampaknya! (*)

Redaksi Mitrapost.com