Gabah Kering Giling di Gudang Milik Pemkab Pati Akan Segera Disalurkan

Pati, Mitrapost.com Cadangan pangan milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab Pati) berupa Gabah Kering Giling (GKG) yang berada di gudang Kecamatan Margorejo akan segera disalurkan. Rencananya dilaksanakan bulan Oktober atau November.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kabupaten Pati, Wahyu Setyawati. Ia mengatakan GKG yang ada di gudang Pemkab Pati saat ini sebesar 71 ton.

Dari jumlah itu, kata dia, rencana yang akan disalurkan sebesar 36 ton GKG atau setara kurang lebih 25 sampai 26 ton beras.

“Saat ini yang di gudang itu ada 71 ton gabah kering giling, utamanya nanti mudah-mudahan bisa dilaksanakan bulan ini, maksimal November. Itu nanti akan kita keluarkan untuk masyarakat sekitar lebih kurang 36 ton,” ujar Wahyu.

Penyaluran cadangan pangan milik Pemkab Pati, tambahnya, akan diperuntukkan kepada balita yang berisiko stunting dan gizi buruk dengan jumlah 393 balita.

Jumlah tersebut berdasarkan Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) yang diperoleh dari Dinsosp3akb Kabupaten Pati. Adapun setiap penerima akan mendapatkan 30 kilogram beras.

“Peruntukannya, pada balita berisiko stunting dan gizi buruk ada sekitar 393 anak,” jelasnya.

Adapun ratusan penerima itu terdapat di beberapa Kecamatan diantaranya Jakenan, Tlogowungu, Pati, Juwana, Winong, Batangan, Margorejo, Tambakromo, Jaken, Gabus, Tayu, Margoyoso dan Kayen.

“Di kecamatan, kan tidak semua desa, kecamatan tersebut kan dapat itu di kecamatan nanti didistribusikan,” ucapnya.

Dengan rencana penyaluran ini, dia berharap angka stunting bisa menurun dan gizi buruk cepat teratasi.

“Harapannya angka stunting menurun dan gizi buruk bisa teratasi, paling tidak dalam hal segi untuk konsumsi pangannya bisa membantu,” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati