Memimpin Dunia, Indonesia Habiskan Waktu Selama 21 Jam 50 Menit per Minggu di Media Sosial

Mitrapost.com – Digital 2026 baru saja melaporkan data bertajuk Top Digital and Social Media Trends in Indonesia, terkait rata-rata masyarakat Indonesia jadi yang pertama dunia menghabiskan waktu di depan layar media sosial selama 21 jam 50 menit per minggu.

Melansir dari CNBC Indonesia, laporan ini dapat diartikan bahwa masyarakat Indonesia telah menghabiskan waktu di media sosial selama lebih dari tiga jam setiap harinya, termasuk menonton video online.

Namun menariknya, waktu penggunaan ini tersebar dengan rata-rata sebanyak 7,7 platform berbeda setiap bulannya. Hal ini menandakan bahwa ekosistem media sosial di Indonesia semakin terfragmentasi dengan tingkat keterlibatan yang sangat tinggi.

Dari rata-rata banyaknya platform tersebut, WhatsApp mendominasi sebagai aplikasi yang paling sering digunakan sekaligus paling disukai masyarakat Indonesia. Bahkan secara perbandingan, sembilan dari sepuluh pengguna internet aktif di Indonesia aktif memilih WhatsApp sebagai konsumsinya.

Meski begitu, WhatsApp bukan satu-satunya yang menguasai untuk durasi penggunaan secara harian. Aplikasi video streaming TikTok menjadi saingan utamanya dengan sangat ketat. Rata-rata penggunaan di TikTok selama 1 jam 53 menit per hari dan WhatsApp 1 jam 52 menit.

Sementara untuk kategori dengan durasi terlama, YouTube berhasil menjadi juara dengan rata-rata 16 menit 49 detik per sesi, dan SnackVideo menempati yang kedua dengan waktu 15 menit 4 detik per sesi.

Seluruh laporan ini menjadi bukti bahwa masyarakat Indonesia semakin tidak bisa lepas dari dunia media sosial setiap waktunya. Bahkan, rata-rata penduduk dunia hanya menghabiskan 18 jam 36 menit setiap pekan di media sosial dan menonton video online. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati