2 Pendaki Dilaporkan Hilang di Gunung Slamet, 1 Ditemukan Selamat dan 1 Masih dalam Pencarian

Mitrapost.com Dua orang sempat dilaporkan hilang saat mendaki Gunung Slamet. Satu pendaki berhasil ditemukan dalam kondisi selamat di Pos 5, sementara satu orang lainnya masih dilakukan pencarian.

Diketahui, korban hilang bernama Syafiq Ridhan Ali Razan (18), warga Kramat Utara, Magelang Utara. Sebelumnya, ia melakukan pendakian dengan rekannya lewat jalur Dipajaya, Desa Clekatakan, Kecamatan Pulosari, Kabupaten Pemalang pada Jumat (26/12/2025).

Namun, keduanya dilaporkan hilang sejak Sabtu (27/12/2025). Pada Selasa (30/12/2025), korban Himawan Choidar Bahran, warga Secang, Magelang berhasil ditemukan di Pos lima dalam kondisi selamat.

“Ada kabar baik ketemu 1 anak, alhamdulillah katanya kondisi aman,” terang Kepala Pelaksana BPBD Pemalang, Andri Adi, dikutip CNN Indonesia.

Sementara itu, Syafiq Ridhan Ali Razan masih dalam pencarian tim SAR gabungan, terdiri dari Basarnas, BPBD Pemalang, Polri dan TNI. Pencarian akan dilakukan dengan menyisir Pos Blambangan, Gunungmakang, dan Pos Jurangmangu.

“Satu pendaki ditemukan selamat, kondisi sehat. Satu pendaki lainnya, masih proses pencarian tim gabungan. Tim bergerak terus menelusuri,” kata Kapolres Pemalang, AKBP Rendy Setya Permana, dikutip Detik.

“Untuk pencarian masih dari Basecamp Dipajaya. Untuk koordinasi dengan pendaki lain sudah dilakukan. Ada yang menyisir dari Pos Blambangan, Gunungmakang, dan Pos Jurangmangu,” jelasnya lagi.

Kepala Desa Clekatakan, Sutrisno menyebutkan, selama liburan akhir tahun, ribuhan pendaki memenuhi area jalur pendakian. Sehingga, memungkinkan korban sempat bertemu pendaki lainnya, dan diharapkan bisa ditemukan dalam kondisi selamat.

InsyaAllah aman ya Mas. Karena di atas ramai banget, baik dari jalur Blambangan maupun jalur Guci. Minta doanya semuanya, semoga aman,” ungkapnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati