Pati, Mitrapost.com – Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Pati mencatat, sebanyak 39 Sekolah Dasar (SD) di wilayahnya terdampak banjir pada Senin (12/01/2026). Akibatnya, kegiatan belajar dan mengajar diliburkan sementara.
Hal itu diungkap oleh Kepala Disdikbud Kabupaten Pati, Sunarji saat dihubungi melalui pesan singkat. Ia mengatakan, puluhan SD itu tersebar di 13 kecamatan.
Adapun sekolah yang terdampak banjir diantaranya Kecamatan Batangan ada 3 SD, Dukuhseti 3 SD, Gabus 6 SD dan Jakenan 2 SD.
Kemudian, Kecamatan Juwana ada 5 SD terdampak banjir, Kayen 2 SD, Margoyoso 1 SD, Pati 3 SD, Tambakromo 3 SD, Tayu 6 SD, Trangkil 1 SD, Wedarijaksa 3 SD dan Winong 1 SD.
Sebelumnya, salah satu wali murid dari Sekolah Dasar Negeri Semampir Kecamatan Pati, Agus mengatakan bahwa banjir di wilayahnya sudah terjadi dua kali dalam kurun waktu satu minggu ini.
Dengan kondisi banjir di hari Senin (12/01/2026) ini, akhirnya pihak sekolah meliburkan sementara kegiatan belajar dan mengajar. Agus berharap, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati segera mengambil langkah serius untuk mengantisipasi banjir.
“Sedikit menyayangkan dengan kejadian seperti ini sampai diliburkan, tetapi ya, karena ini demi anak-anak juga mau tidak mau, tetapi kami harapannya segera tertangani,” kata Agus.
Agus mengatakan, sebelumnya banjir juga pernah terjadi, akan tetapi tidak separah di awal tahun 2026 ini. Bahkan banjir tahun ini sampai masuk di dalam ruang kelas dan guru.
“Sebelumnya pernah tapi ya tidak sampai separah ini, paling hanya berapa senti masuk ke halaman, tidak sampai masuk sampai kemudian ke gedung atau ruangan,” ucapnya. (*)

Wartawan Mitrapost.com






