Gempa Magnitudo 5,5 Landa Pacitan Jawa Timur Pagi Ini

Mitrapost.comGempa bumi dengan magnitudo 5,5 melanda Pacitan, Jawa Timur pada hari ini Selasa (27/1/2026) pagi sekitar pukul 08.20 WIB.

Titik gempa berada di 8,14 derajat Lintang Selatan (LS) dan 111,33 derajat Bujur Timur (BT). Pusat gempa berada di 25 kilometer timur laut Pacitan dengan kedalaman mencapai 105 kilometer.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menginformasikan jika gempa bumi ini tak berpotensi menyebabkan tsunami.

“Tidak berpotensi tsunami,” tulis BMKG dalam akun X resminya.

Gempa yang terjadi dirasakan hingga sejumlah wilayah. Diantaranya Pacitan, Karangkates, dan Tulungagung merasakan gempa dengan skala III-IV MMI atau getaran dirasakan nyata di dalam rumah seperti truk berlalu (III) hingga dirasakan oleh orang banyak di dalam rumah, jendela/pintu berderik, dan barang pecah (IV).

Kemudian Malang, Nganjuk, Ponorogo, dan Blitar merasakan gempa dengan skala III MMI. Madiun, Jember, Mojokerto, hingga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), dan Bali bagian selatan merasakan dengan skala II-III MMI atau getaran dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang (II) hingga getaran dirasakan nyata di dalam rumah seperti truk berlalu (III). (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati