Embung Jrahi, Destinasi Wisata Baru di Kabupaten Pati

Pati, Mitrapost.com – Kabupaten Pati bakal mempunyai destinasi wisata baru di Kecamatan Gunungwungkal. Destinasi wisata itu bernama Embung Mini Jrahi.

Embung yang terletak di Desa Jrahi ini menyuguhkan pemandangan yang mempesona. Hamparan sawah berunduk khas Bali ditemukan di sini.

Uniknya lagi, pengunjung dapat menikmati dua pemandangan yang kontras sekaligus. Wisata air yang biasanya dinikmati di dataran rendah seperti waduk dan pantai, kali ini dapat dinikmati di tengah pegunungan sekaligus melihat panorama pegunungan.

Embung Mini Jrahi yang berada di Pegunungan Muria memanjakan mata pengunjung.

“Apalagi kalau fajar dan senja tiba. Dan setalah hujan juga bagus,” ujar salah satu warga Desa Jrahi, Dyah Puji Astuti (23) saat ditemui Mitrapost.com di lokasi.

Baca Juga :   Pati Punya 38 Destinasi Pariwisata, Informasi Bisa Diakses Online

Dyah mengungkapkan pembangunan Embung Jrahi 6 tahun silam merupakan cikal bakal wisata di Desa Jrahi. Embung Jrahi yang awalnya diperuntukkan hanya sebagai penampung air irigasi, ternyata mengundang antusiasme warga lokal maupun luar Pati untuk berkunjung ke Desa Jrahi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati