Dinas ESDM Upayakan Penyelamatan Padamnya Api Abadi Mrapen

Menurut dia semua alternatif langkah penyelamatan memang berisiko, karena pada tahun 1990-an pernah pula dilakukan upaya pencarian sumber gas metan untuk dialirkan ke lokasi situs agar tetap menyala besar.

Pada saat itu, kata dia, apinya memang tidak padam, namun debit gasnya mulai berkurang sehingga apinya mulai mengecil karena gas alam ketika ada retakan yang lebih besar biasanya akan bergeser.

Ia optimistis untuk mencari sumber gas methane di lokasi sekitar tidak akan kesulitan karena tinggal cari pasokan gasnya dari mana.

Di sekitar lokasi situs, kata dia, dimungkinkan masih banyak pasokan gas methane karena berdasarkan peta gas dari rekanan PT Pertamina yang pernah mengerjakan blok barat Purwodadi sampai Mranggen memang potensi gasnya cukup besar, namun ada retakan.

Baca Juga :   Berangkat ke Sawah, Kakek di Grobogan Ditemukan Tenggelam

“Retakan itulah yang menjadi kewaspadaan masyarakat agar dalam melakukan pengeboran untuk kepentingan air bersih jangan sampai lebih dari 30 meter,” ujarnya.

Kalaupun terjadi kelangkaan air, maka menjadi tugasnya pemerintah daerah setempat bersama PDAM untuk mengairi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati