Rembang, Mitrapost.com – Perayaan Imlek 2021 yang bertepatan pada Jumat (12/12) sejumlah kelenteng di Lasem tampak sepi dari pengunjung. Berbeda dari sebelumnya, perayaan Imlek tahun ini berlangsung di tengah-tengah pandemi Covid-19 yang kasusnya belum melandai hingga kini.
Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala Mikro yang saat ini tengah berlangsung juga mengharuskan warga Rembang mengurangi kegiatan di luar rumah.
Salah satu penjaga kelenteng Gie Yong Bio yang terletak di Desa Babagan, kecamatan Lasem mengakui adanya penyusutan pengunjung kelenteng pada Imlek tahun ini. Bahkan, belum ada pengunjung sama sekali yang tampak di kelenteng tersebut.
“Sepi, hanya makan-makan. Karena aktivitas keramainan dihentikan dulu,” ungkapnya di halaman kelenteng yang sudah berdiri pada tahun 1780 itu.
Titin menjelaskan, Perayaan Imlek tahun ini dilakukan di rumah saja.
“Yang semalam hanya makan-makan. Semua anggota yayasan kira-kira 40 orang, ” tuturnya.
Menilik tradisi perayaan Imlek di tahun-tahun sebelumnya, Titin mengungkapkan biasanya berlangsung meriah. Sejumlah acara berlangsung seperti halnya karnaval mengelilingi kota Lasem.
Tim Redaksi Khusus Video dan Konten