Cara Tepat dan Aman Merawat Anak Kucing Baru Lahir

Mitrapost.com– Kucing menjadi salah satu hewan peliharaan yang memerlukan perawatan tepat, terutama pada anak kucing yang baru lahir.

Kondisinya yang masih lemah dan rentan, menjadikan anak kucing memerlukan perawatan yang ekstra serta tepat, agar bisa hidup hingga besar.

Hal yang terpenting adalah harus senantiasa mendekatkan anak kucing dengan induknya, agar mendapatkan nutrisi yang cukup.

Baca Juga: Tanda-Tanda Kucing Kamu Sedang Cacingan

Selain itu, anak kucing yang baru lahir, pencernaannya belum berkembang dengan baik, bulu masih tipis, dan juga rentan terkena virus.

Namun, jika anak kucing baru lahir tidak bisa mendapatkan asuhan dari induknya, maka pemelihara harus memberikan perawatan yang tepat serta aman.

Baca Juga :   Kenali Bahaya Tato Permanen di Tubuh, Picu Alergi hingga Kanker

Berikut beberapa tips yang tepat dan aman ketika merawat anak kucing yang baru lahir

Baca Juga: Gunakan Bahan Alami Ini Untuk Mencegah Kutu Kucing

  1. Berikan asupan susu

Berikan asupan susu dari induk kucing, terutama di empat minggu pertama anak kucing baru lahir. Karena ini menjadi hal terpenting, untuk memenuhi asupan nutrisi.

Namun, jika anak kucing tidak bisa mendapatkan asupan susu dari induknya, maka berilah susu formula khusus bagi anak kucing.

Sebaiknya berikan asupan susu setiap 1-2 jam sekali pada bayi kucing.

Untuk memastikan susu formula yang tepat, dapat menanyakan kepada dokter hewan. Atau mencarikan induk kucing lain yang sedang menyusui.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati