PTM di Daerah Masih Menunggu Keputusan Provinsi 

Pati, Mitrapost.com – Keputusan pemberlakuan kebijakan Pendidikan Tatap Muka (PTM) di daerah, termasuk di Kabupaten Pati, belum bisa dipastikan. Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III masih menunggu keputusan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.

Belum pastinya pemberlakukan PTM ini lantaran situasi pandemi Covid-19 berubah-ubah setiap saat.

“Sehingga kami selalu pejabat juga menunggu perintah dari Provinsi, Pak Gubernur nanti bagaimana,” ujar Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III Provinsi Jawa Tengah, Sunoto, saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (7/6/2021) siang.

Baca juga: Jelang Penyelenggaraan PTM, Kemendikbudristek Luncurkan Panduan Pembelajaran

Meskipun demikian, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Kementerian Agama (Kemenag) telah me-launching petunjuk baru tentang persiapan pemberlakuan PTM.

Baca Juga :   Bupati Lepas 3 Anak Papua Pulang ke Kampung Halaman

Dalam petunjuk ini, pemberlakuan PTM ini akan dibagi berbagai zona. Mulai zona hijau, kuning, oranye dan zona merah.  Untuk daerah yang termasuk zona oranye dan merah tidak diperkenankan menggelar PTM.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati