Asrama BPSDMD Jateng Dibuka Jadi Tempat Isolasi Terpusat

Ganjar mengungkapkan bahwa terdapat beberapa asrama yang sudah penuh dan juga diperuntukan bagi warga kabupaten Semarang.

Baca Juga: 652 Karyawan Dua Kelinci Positif Covid-19

“Untuk Sindoro ini sudah dipesan oleh Kabupaten Semarang karena dekat (aksesnya), Bupati sudah kontak dan saya izinkan agar bisa membantu kawan-kawan di sana. Kita juga masih punya Merapi sehingga nanti kalau dalam situasi yang membutuhkan, kawan-kawan di sini sudah siap,” tambahnya

Ia juga meminta agar petugas di tempat isolasi terpusat tersebut dapat memberikan informasi secara up to date terkait informasi kamar yang telah terisi.

“Saya juga minta yang Diklat sekarang online semuanya. Ini bagian dari kontijensi plan kita terkait isolasi terpusat. Ditambah juga di depan informasi kamar yang terisi berapa, agar yang mau masuk sini bisa jelas,” ujar Ganjar

Baca Juga :   Layani Makanan Gratis di TPA Menggunakan Food Truck

Tidak hanya menyediakan tempat isolasi, Ganjar juga menambahkan jika pemenuhan tenaga medis dibantu oleh Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan juga Persatuan Perawat Nasional (PPNI). (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati