Video : Vaksinasi di Kabupaten Rembang Baru Mencapai 51 Persen

Dari total jumlah sasaran yang mendapat vaksin 104.264 sedangkan yang sudah mendapat suntikan baru sebanyak 53.327 sasaran untuk vaksinasi dosis pertama. Atau secara presentase sebanyak 51,15 persen. Sedangkan pada vaksinasi dosis kedua terdapat 25.224.

Jika diperinci, dari seratus ribu yang mendapatkan vaksin tersebut terbagi dari tiga sasaran penerima. Yakni SDM kesehatan, pejabat publik, serta lansia.

Sasaran dari SDM kesehatan atau tenaga medis terdapat 2.488 sasaran penerima. 2.351 pada dosis pertama dan sebanyak 2.426 pada dosis ke dua. Atau jika dihitung secara persentase sudah mencapai 94,49 persen.