Salat Id di Rumah, Masyarakat Diminta Legowo

Penyembelihan juga akan dilakukan pada hari tasyrik (11-13 Dzulhijjah), tidak hanya pada hari H Iduladha. Hal ini supaya tidak terjadi kerumunan.

Ali mengatakan, pihaknya akan menyerukan imbauan terkait hal ini pada masyarakat lewat penyuluh agama yang ada di Kantor Urusan Agama (KUA).

“Mudah-mudahan masyarakat menyadari niat baik ini. Ini memang tugas agama untuk menyelamatkan nyawa. Niatnya menyelamatkan jiwa, hifdzun nafs,” jelas dia.

Dia mengatakan, dirinya sendiri sempat positif Covid-19 dan merasakan betapa susahnya ketika terjangkit virus corona. “Yang saya alami jangan sampai dialami saudara-saudara kita di Pati,” kata dia.

Melalui penyuluh di tingkat desa, lanjut Ali, pihaknya tidak bosan-bosannya mengajak dan memperingatkan masyarakat agar taat protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. (*)

Baca Juga :   Libur Panjang, Balkesmas Gelar Rapid Test Acak di Terminal Kembang Joyo Pati

 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur: Atik Zuliati

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati