Puluhan Kendaraan Putar Balik dalam Penyekatan di Jalur Pantura

Mitrapost.com – Puluhan kendaraan terpaksa putar balik dalam penyekatan di jalan Pantura yang berada di depan terminal Tegal pada Jumat (16/7/2021).

Berdasarkan penuturan dari Kasatlantas Polres Tegal Kota AKP Nuraini Rosyidah, puluhan kendaraan tersebut terpaksa putar balik, lantaran tidak dapat menunjukkan kelengkapan perjalanan.

“Hasilnya, sejumlah kendaraan terpaksa diputar balikan karena tidak dapat menunjukkan persyaratan perjalanan di masa PPKM Darurat. Seperti surat tugas, sertifikat vaksinasi, dan surat bebas COVID-19,” ujar Nuraini

Ia mengungkapkan, terdapat sekitar 30 kendaraan roda empat serta sebanyak 25 kendaraan sepeda motor yang harus putar balik.

Sedangkan bagi kendaraan yang memiliki kelengkapan surat perjalanan yang sudah ditentukan maka diperbolehkan untuk tetap melanjutkan perjalanan. Terutama bagi kendaraan sektor kritikal dan esensial. Pihaknya pun akan memberi label kepada kendaraan sesuai dengan sektor yang berkepentingan.

Baca Juga :   PPKM Darurat, Jalan Protokol Rembang Diawasi Ketat

“Nantinya kita beri tanda stiker sesuai sektor peruntukannya,” katanya.

Ia menambahkan bahwa penyekatan dilakukan guna mengurangi mobilitas masyarakat dalam penerapan PPKM Darurat. Ia pun meminta masyarakat untuk mematuhi peraturan yang ada.

“Penyekatan ini dilakukan untuk mengurangi mobilitas warga selama PPKM Darurat,” pungkasnya. (*)

artikel ini telah tayang di Kumparan dengan judul “Polisi Sekat Jalur Pantura Kota Tegal, Puluhan Kendaraan Diputar Balik”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati