Pemkot Pekalongan Salurkan Bantuan Beras Bagi Petani Gagal Panen

Pekalongan, Mitrapost.com – Pemerintah kota Pekalongan salurkan bantuan beras bagi para petani yang mengalami gagal panen.

Bantuan Ini sebagai ‘tombo gelo’ bagi para petani di tengah pandemi Covid-19 yang gagal panen karena tidak jadi panen.

Saat dikonfirmasi melalui telepon, Selasa (24/8/2021), Kepala Dinperpa setempat, Zainul Hakim SH MHum mengungkapkan bahwa pihaknya menganggarkan secara rutin untuk pengelolaan keseimbangan cadangan pangan meskipun sudah terkena refocusing.

Diterangkan Hakim, Dinperpa melakukan pendataan petani yang mengalami gagal panen melalui Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL). “Berdasarkan data keluhan petani melalui PPL bahwa gagal panen pada bulan Februari-Maret jelang panen terdampak hujan relatif deras, sehingga waktunya panen sawah belum jua kering dan padi membusuk,” jelas Hakim.

Baca Juga :   Ganjar Tegaskan Bakal Tindak Tegas Pelaku Korupsi Bansos di Jateng

Disebutkan Hakim ada 8 kelurahan yang mengalami gagal panen, tapi tak semua petani di daerah tersebut, totalnya ada 82 KK dengan rincian Kelurahan Pringrejo 14 KK, Krapyak 9 KK, Gamer 18 KK, Setono 2 KK, Kalibaros 9 KK, Sokoduwet 15 KK, Kuripan Yosorejo 6 KK, dan Banyurip 9 KK.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati