Kabupaten Pati Kembangkan Kawasan Industri Hasil Tembakau untuk Tingkatkan Produktivitas Daerah

Hal ini menurut Bupati, sangatlah berarti, karena disaat susah payah menangani pandemi, pemerintah mendapatkan alokasi anggaran penanganan Covid-19. “Kita tentu terbantu dengan alokasi dana ini”, tambahnya.

Sosialisasi ini, jelas Haryanto, sekaligus sebagai pemetaan tentang bagaimana potensi industri tembakau di Kabupaten Pati.

“Untuk wilayah-wilayah yang memungkinkan, tentu bisa saja dikembangkan sebagai industri supaya para petani bisa benar-benar terlindungi. Jika semua terprogram dan dikelola dengan baik tentu pendapatannya pun jadi baik”, ujarnya.

Selain Bupati, kegiatan ini juga dihadiri perwakilan dari bea cukai, Biro Perekonomian Setda Provinsi Jawa Tengah, OPD terkait, Camat dan Kepala Desa wilayah terkait. (*)