KTT G20 Tahun Depan Akan Berlangsung di Indonesia

Mitrapost.com – KTT G20 tahun depan, Indonesia akan meneruskan estafet kekuatan atau presidensi G20 dari Italia dan untuk pertama kalinya akan memegang presidensi G20 pada tahun 2022.

Penyerahan tersebut dilakukan dalam sesi penutupan KTT G20 Roma pada Minggu (31/10/2021). Penyerahan pun dilakukan secara simbolis dengan penyerahan palu dari perdana Menteri Italia Mario Draghi kepada presiden Jokowi untuk kemudia mengetukkan palu.

Dalam intervensinya, Presiden Jokowi mengapresiasi Italia yang telah berhasil memegang presidensi G20 tahun 2021.

“Saya sampaikan selamat kepada Italia yang telah sukses menjalankan presidensi G20 di tahun 2021. Indonesia merasa terhormat untuk meneruskan presidensi G20 di tahun 2022,” ungkap Jokowi dikutip dari laman presiden.go.id, Senin (1/11/2021).

Baca Juga :   Sambut P20, DPR RI Selenggarakan Acara Bersepeda dan Lari

Jokowi mengatakankan, presidensi G20 Indonesia akan mendorong upaya bersama untuk pemulihan ekonomi dunia dengan tema besar ‘Recover Together, Recover Stronger’. Pertumbuhan yang inklusif, people-centered, serta ramah lingkungan dan berkelanjutan, menjadi komitmen utama kepemimpinan Indonesia di G20.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati