Mitrapost.com – Hasil duel panas Liga Inggris 2021/2022 antara Chelsea kontra Manchester United berakhir imbang 1-1.
Pada laga tersebut, Chelsea selaku tuan rumah gagal meraih poin penuh, sehingga memaksa The Blues berbagi angka dengan The Red Devil’s di Stamford Bridge, Minggu (28/11/2021).
Dari hasil tersebut, sang pelatih Thomas Tuchel tetap puas dengan penampilan anak asuhnya.
“Itu biasa terjadi dalam sepak bola, kami dua kali sudah mengalaminya, yang pertama melawan Burnley,” ujar Tuchel usai pertandingan.
“Tapi, saya sangat gembira dengan performa anak-anak. Kami mendominasi sejak menit awal, sangat agresif, dan tak pernah berhenti menyerang,” imbuhnya.
Pertandingan tersebut dihiasi dengan gol yang dicetak oleh Jorginho untuk Chelsea dan Jadon Sancho untuk United yang menggantikan posisi Cristiano Ronaldo di starting line-up.
Sancho yang dipercaya sebagai ujung tombak berhasil memanfaatkan kesalahan lini belakang Chelsea dengan membobol gawang Edouard Mendy. Sayang, beberapa menit setelah Cristiano Ronaldo dimasukkan, Jorginho mampu mencetak gol balasan lewat titik putih.
Hasil ini tetap membuat Chelsea berada di puncak klasemen sementara Liga Inggris 2021/2022, unggul satu poin atas Manchester City di posisi kedua dan dua poin atas Liverpool di peringkat ketiga.
Perlu diketahui, pada pertandingan tersebut Cristiano Ronaldo mengawali laga dari bangku cadangan. Pihak United juga menjelaskan alasannya mencadangkan Cristiano Ronaldo. Menurut Michael Carrick Langkah tersebut untuk kepentingan taktik semata.
Carrick juga mengatakan Ronaldo tak mempermasalahkan keputusannya itu. Bahkan pemain berjuluk CR7 pun mendukungnya sepenuhnya.
“Beberapa penyesuaian dan perubahan dari malam sebelumnya, untuk mengubah sedikit hal,” ungkap Carrick.
“Cristiano mungkin adalah nama menonjol kami, tapi itu hanya rencana permainan, ide. Saya sebenarnya mengobrol dengan baik dengan Cristiano, ia hebat, dan kami memutuskan untuk melakukannya hari ini,” ucapnya.
Ia mengatakan media tak perlu membesar-besarkan hal tersebut.
“Semua orang baik-baik saja, semua pemain yang keluar dari tim sangat hebat, termasuk Cristiano, fantastis dengan para pemain, mendukung mereka 100 persen dan siap masuk jika dan ketika dibutuhkan,” tegas Carrick. (*)
Redaksi Mitrapost.com