Varian Omicron Belum Ditemukan di Jateng, Ganjar Minta Semua Pihak Tetap Waspada

Semarang, Mitrapost.com – Covid-19 varian Omicron belum ditemukan di wilayah Jawa Tengah. Meski begitu, gubernur Ganjar Pranowo meminta semua pihak untuk tetap waspada.

Selain itu, ia juga memastikan bahwa pihaknya terus melakukan sampling dengan Whole Genome Sequence untuk mendeteksi varian Omicron di wilayahnya.

Hal tersebut disampaikan Ganjar, seusai menjadi narasumber dalam acara Dialog Spesial bertema “Sinergitas Pemerintah, TNI, Polri Jelang Nataru”, di Cafe Wiratama, Pudakpayung, Semarang, Rabu (22/12/2021).

Ganjar mengatakan, pemerintah pusat memprediksi sekitar 4,8 juta orang akan memasuki Jawa Tengah. Padahal, kasus terkonfirmasi dengan varian Omicron saat ini jumlahnya bertambah.

“Makanya kita mesti hati-hati, dan itu yang mau masuk ke Jawa Tengah juga kita cek,” katanya.

Baca Juga :   16 Juta Warga Jateng Telah Divaksin, Ganjar Instruksikan Percepatan

Maka selama libur Natal dan Tahun Baru, Ganjar meminta agar warganya tetap berada di rumah masing-masing. Ganjar juga meminta umat Kristen yang merayakan Natal, agar beribadah dari tempat masing-masing.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati