Anak-anak dan Lansia Ikuti Vaksinasi di SD 2 Jati Wetan Kudus

Kudus, Mitrapost.com – Sejumlah anak usia 6-11 tahun dan lansia mulai berbondong-bondong ke SD 2 Jati Wetan, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus. Mereka mengikuti vaksinasi Covid-19 yang diadakan oleh pihak Kecamatan Jati, Rabu (5/1/2022) hari ini.

Bupati Kudus Hartopo yang meninjau kegiatan tersebut sangat mengapresiasinya.

Pihaknya menyebut inovasi tersebut sejalan dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kudus yang terus menggenjot vaksinasi.

Sebagai tambahan informasi, capaian vaksinasi di Desa Jati Wetan mencapai 62,3 persen.

“Inovasinya bagus, bisa aja sekalian nganter cucunya vaksin,” paparnya.

Pemkab Kudus melakukan berbagai metode vaksinasi lansia mulai door to door hingga secara massal. Meskipun belum signifikan, jumlah lansia yang telah divaksin terus bertambah. Pihaknya menargetkan presentase vaksinasi lansia dosis pertama dapat mencapai 70 persen pada akhir Januari.

Baca Juga :   Pemkab Kudus Wajibkan Petugas Sensus Lakukan Rapid Test

“Vaksinasi lansia masih berjalan setiap hari. Ya memang peningkatannya belum signifikan tapi target kami akhir Januari bisa sampai 70 persen,” paparnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati