Mitrapost.com – Pa’at (65), warga Bengkulu Utara, Bengkulu berduel dengan seekor babi hingga membuatnya tewas di kebuh miliknya.
“Kabar yang kami terima, korban meninggal di tempat, dengan luka berat yang diduga akibat berduel dengan babi,” kata Kasat Reskrim Polres Bengkulu Utara, AKP Jery Antunios Nainggolan, dikutip dari Detik News, pada Rabu (19/1/2022).
Persistiwa tersebut terjadi di wilayah kebun sawit milik korbvan di Desa Tanjung Sari, Ulok Kupai, Napal Putih, Bengkulu Utara, pada Selasa (18/1/2022) pukul 14.00 WIB.
Korban ditemukan bersamaan dengan seekor babi hutan yang tewas juga.
Korban ditemukan saat sang istri curiga korban tak kunjung pulang, ia meminta menantunya mencari korban ke kebun. Sang menantu menemukan korban dalam keadaan tewas dnegan luka serius. Ia juga menemukan babi hutan yang tewas dengan kondisi luka serius.
Jery mengungkapkan berdasarkan informasi yang diterima, korban mencari makan untuk ternak sapi. Di saat itulah korban kemudian diserang oleh babi hutan, korban dan babi akhirnya terlibat pertarungan hingga membuat keduanya tewas.
“Dari kondisi korban.dan ditemukannya babi yang juga mati, korban diduga sempat memberikan perlawanan, namun karena kondisi luka korban cukup parah, korban akhirnya ditemukan meninggal dunia,” tutur Jery.
Dalam hal ini, Jery meminta agar warga behrati-hati saat ke kebun atau mencarikan makan hewan ternak. Karena hewan seperti babi hutan tersebut masih berkeliaran. (*)
Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul “Warga di Bengkulu Utara Tewas Usai Duel dengan Babi”
Redaksi Mitrapost.com






