Antisipasi Kenaikan Kasus Covid-19, Pemkot Siapkan Tempat Isolasi Terpusat

Surabaya, Mitrapost.com – Sebagai upaya untuk mengantisipasi terjadinya kenaikan kasus Covid-19, pemerintah kota Surabaya menyiapkan tempat isolasi terpusat bagi pasien terkonfirmasi positif Covid-19.

Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya pun telah menggelar kerja bakti di Hotel Asrama Haji (HAH) dan rumah sakit darurat, yakni Rumah Sakit Lapangan Tembak (RSLT).

Plt Kepala Badan Penanggulangan Bencana (Daerah) Kota Surabaya, Ridwan Mubarun mengatakan bahwa hal ini dilakukan sesuai dengan arahan Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi yang meminta untuk menyiagakan tempat isolasi terpusat. Sebab, dengan adanya tempat isolasi terpusat akan lebih mempermudah untuk melakukan pemantauan dan penanganan kesehatan pada pasien.

“HAH hari ini telah selesai proses renovasi dan perbaikannya, terutama di Gedung Shofa. Sebab, di Gedung Zam-Zam telah terisi pasien,” kata Ridwan, Minggu (6/2/2022).

Baca Juga :   Rencana Pembukaan Pasar Turi Baru Kota Surabaya Disambut Positif

Adapun jumlah pasien yang menempati gedung Zam-Zam HAH, hingga saat ini adalah sebanyak 185 pasien positif Covid-19. Sedangkan untuk Gedung Shofa HAH, gedung ini tengah dipersiapkan dan siap di huni pada Senin (7/2/2022).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati