Survei Dukungan Capres PDIP, Ganjar 34,2 Persen Puan 1,9 Persen

Mitrapost.com – Survei pemilih PDIP mengungkapkan konstituen lebih mendukung Ganjar Parnowo daripada Puan Maharani. Hal tersebut diungkapkan oleh survei Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC) dengan hasil Ganjar 34,2 Persen Puan 1,9 Persen.

Survei tersebut dilakukan oleh SMRC pada kurun waktu 13-20 Maret 2022. Survei dilakukan oleh pemilih yang telah berusia 17 tahun.

Dalam hal ini, Ganjar menempati urutan pertama capres dengan mendapat dukungan 34,2% oleh pemilih PDIP.

“Dalam setahun terakhir dukungan massa PDIP kepada Ganjar naik dari 20,1% pada Maret 2021 menjadi 34,2% pada Maret 2022,” kata petikan rilis survei SMRC yang disampaikan hari ini, Kamis (7/4/2022).

Kemudian tiga nama lainnya adalah Prabowo Subianto, Anies Baswedan dan Puan Maharani. Urutan kedua di bawah Ganjar ada Prabowo dengan 11,1%.

Baca Juga :   Puan : Nakes Hingga Tim Thomas Cup Pahlawan di Era Kemajuan

Berikut tren dukungan massa pemilih PDIP:

– Ganjar Pranowo 34,2%
– Prabowo Subianto 11,1%
– Anies Baswedan 7,2%
– Puan Maharani 1,9%

“Namun dalam 3 bulan terakhir dukungan massa PDIP kepada Ganjar cenderung stagnan dari 36,7% pada Desember 2021 menjadi 34,2% Maret 2022,”  petikan kesimpulan dalam rilis survei SMRC.(*)

Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul “Survei Dukungan Pemilih PDIP Versi SMRC: Ganjar 34,2%, Puan 1,9%”