Terpuruk di Liga Domestik, Frankfurt Berjaya di Level Eropa Hingga Juarai Liga Europa

Mitrapost.com – Klub asal Bundesliga, Eintracht Frankfurt sukses menjuarai Liga Europa musim ini. The Eagles mampu menundukkan Rangers pada final Liga Europa yang digelar di Ramon Sanchez Pizjuan, Kamis (19/5/2022).

Frankfurt menang atas Rangers dengan skor 4-3 lewat drama adu penalti.

Saat berlaga, Frankfurt sempat tertinggal lebih dulu oleh gol Joe Aribo di menit ke-57. Kemudian, Rafael Santos Borre menyamakan skor di menit ke-69.

Skor 1-1 bertahan hingga 120 menit pertandingan berjalan dan pemenang ditentukan lewat adu penalti.

Pada adu penalti ini, penendang Frankfurt sukses menunaikan tugasnya, sementara satu penendang Rangers gagal, yakni Aaron Ramsey. Alhasil, Frankfurt juara dengan keunggulan 4-3.

Gelar ini merupakan gelar kedua Frankfurt di ajang Liga Europa setelah 1980. Gelar yang juga jadi pelipur lara untuk Frankfurt yang terpuruk di kompetisi lokal.

Klub asal Jerman itu gagal finis 10 besar Bundesliga dan harus puas di urutan ke-11 dengan 42 poin. Mereka hanya menang 10 kali dan kalah 12 kali, serta kebobolan 49 gol dan mencetak 45 gol. Padahal musim lalu, Frankfurt berhasil finis ke-5.

Kepergian Andre Silva yang jadi top scorer musim lalu sedikit banyak mempengaruhi performa tim. Rafael Santos Borre yang didatangkan dari River Plate juga tak cepat nyetel dengan tim.

Frankfurt juga tampil buruk di ajang DFB-Pokal dengan tersingkir di babak pertama.

Kehebatan Frankfurt sudah terwujud ketika di fase grup. Berbekal tiga kemenangan dan tiga seri, Frankfurt menjuarai grup.

Setelah itu Frankfurt menyingkirkan Real Betis di babak 16. Pada perempatfinal, Frankfurt sukses menyingkirkan Barcelona di perempat final. Hebatnya, Frankfurt sukses menaklukkan Barcelona dengan skor 3-2 di Camp Nou.

Kemudian, pada babak semifinal Frankfurt menang mutlak atas West Ham United selama dua leg.

Frankfurt tak terkalahkan sepanjang Liga Europa musim ini, menyamai catatan Chelsea di 2019 dan Villarreal di 2021.

“Luar biasa sekali. Ini adalah pertandingan ke-13 kami di Eropa dan kami tidak kalah sama sekali. Kami mampu bangkit dari ketertinggalan, saya kehabisan kata-kata untuk menjelaskan performa para pemain hari ini dan musim ini. Mereka tidak pernah mengecewakan,” ujar pelatih Frankfurt, Oliver Glasner. (*)

 

 

Artikel ini telah tayang di detik.com dengan judul “Frankfurt Jeblok di Bundesliga, Berjaya di Europa.”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati