Hindari Kemacetan Pengantar Jemaah Haji, Arus Lalu Lintas Dialihkan

Pati, Mitrapost.com – Pada momentum pemberangkatan kloter pertama calon jemaah haji Kabupaten Pati tahun 2023 pada Jumat (3/6/2022) mendatang, sejumlah jalan strategis menuju alun-alun Simpang 5 Pati akan ditutup atau dialihkan.

Kaur Bin Ops Satlantas Polres Pati, Ipda Muslimin menerangkan, pengalihan lalu lintas ini dilakukan untuk menghindari kemacetan kendaraan umum yang bersinggungan dengan ratusan massa pengantar jemaah calon haji.

Perlu diketahui, tahun ini Kabupaten Pati memberangkatkan sebanyak 695 calon jemaah haji. Jumlah ini digadang-gadang paling tinggi kedua se-Provinsi Jawa Tengah.

“Itu kan sifatnya penutupan sementara hanya beberapa jam saja saat rombongan mau berangkat atau calon jemaah mau datang ke kantor Pemda dan alun-alun,” katanya saat dihubungi hari ini, Kamis (2/6/2022).

Baca Juga :   Demi Kendalikan Hama Tikus, Petani Diminta Membuat Rumah Burung Hantu

Adapun jalan-jalan strategis yang ditutup saat pemberangkatan jemaah haji diantaranya adalah Jl. kartini, Jl Tondonegoro. Jl. dokter Wahidin, Jalan Pecinan, dan Gang Pegadaian.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati