Masuki Musim Kemarau, Damkar Pati Petakan Wilayah Potensi Kebakaran

Pati, Mitrapost.com – Memasuki musim kemarau, Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Kantor Satuan Polisi Pamong praja (Satpol PP) Kabupaten Pati petakan sejumlah kecamatan yang berpotensi alami bencana kebakaran.

Kepala Seksi Damkar kantor Satpol PP Pati, Wahyu Widiatmoko mengatakan, wilayah Pati yang berpotensi alami kebakaran berada di bagian Selatan, seperti Kecamatan Gabus dan kayen. Kemudian di Pati wilayah Timur seperti Jakenan dan Juwana.

Kecamatan-kecamatan tersebut lebih kering dibandingkan kecamatan lain saat musim kemarau.

Lanjutnya, penyebab bencana kebakaran paling diwaspadai tahun ini adalah korsleting listrik. Oleh karenanya, selama musim kemarau warga Pati diminta lebih berhati-hati saat memanggunakan listrik rumah tangga.

“Kemarau basah ini potensinya di lapangan hasil konsleting listrik biasanya setelah hujan. Dimungkinkan kelembaban itu yang membuat korsleting,” ujar Wahyu saat ditemui di Kantor Satpol PP Pati hari ini, (14/6/2022).