Pemkab Demak Belum Rencanakan Penutupan Pasar Hewan

Demak, Mitrapost.com – Pemerintah kabupaten Demak belum merencanakan penutupan pasar hewan, sehingga masih beroperasi hingga kini.

Sebagai informasi, sejumlah daerah melakukan penutupan pasar hewan lantaran merebaknya penyakit mulut dan kuku (PMK). Hal ini dilakukan sebagai upaya pencegahan dan untuk menjaga keamanan ternak yang ada di pasar ternak wilayah setempat.

Namun, berbeda dengan daerah lain, pasar hewan di wilayah kabupaten Demak masih tetap beroperasi.

“Di Demak tidak ada penutupan pasar hewan, ini karena pasar hewan di Demak hanya menjual kambing dan domba, karena tempatnya kecil,” Kata Kepala Dinas Perdagangan dan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dindagkop UKM) Demak, Iskandar Zulkarnain, saat dihubungi beberapa waktu lalu.

Baca Juga :   Program BSPS Demak Hampir 100 Persen di Desa Sumberejo

Ia juga menyampaikan bahwa untuk penularan PMK di wilayah kabupaten Demak, masih tergolong rendah

“Penularan hewan kambing dan domba tergolong rendah, sehingga virus PMK di Demak banyak yang menyerang sapi dan kerbau. Selama ini tidak ada laporan kambing dan domba yang terkena PMK,” katanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati