Hari Ini, STAI Al Anwar Sarang Selenggarakan Pembukaan KKN

Rembang, Mitrapost.com – Sekolah Tinggi Ilmu Agama STAI Al Anwar Sarang menyelenggarakan pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) tahun 2022/2023 di Pendopo Balai Kartini Rembang pada Rabu (13/7/2022).

Kegiatan Pembukaan KKN dilaksanakan dari STAI Al Anwar Sarang dan beberapa universitas lain.

Pembukaan tersebut dihadiri oleh Bupati Rembang Abdul Hafidz, ketua 1 STAI Al Anwar Muhammad Rajib Bukhori, koordinator, dosen pendamping, pembimbing lapangan, Assiten II, Camat Gunem, Camat Sale, kepala Desa lokasi KKN di Gunem dan di Sale.

Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappeda) Dwi Wahyuni Hariyati selaku panitia kegiatan menyampaikan bahwa kabupaten Rembang telah melakukan kerja sama dengan STAI AL Anwar.

Hariyati juga mengungkapkan perjanjian kerja sama antara kabupaten Rembang dengan STAI AL ANWAR butuh pembaruan, setelah 2 tahun sudah berlangsung perjanjian tersebut.

Dia mengungkapkan, akan melakukan MOU terbaru antara Kabupaten Rembang dengan STAI AL Anwar kecamatan Sarang

“Setiap 2 tahun harus diperbaiki Tetapi 2 tahun kita harus perbaiki. Nanti kita akan melaksanakan MOU terbaru antar Kabupaten Rembang dengan STAI AL Anwar kecamatan Sarang,” kata Hariyati.

Pembukaan Kuliah Kerja Nyata yang diikuti STAI Al Anwar, dengan jumlah mahasiswa KKN terbanyak, yaitu sebanyak 239 mahasiswa KKN dan beberapa diantaranya dari universitas lain.

Lebih lanjut, tahapan yang sudah dilalui pembekalan KKN kepada Mahasiswa oleh Bappeda Rembang tanggal 15 Juni di Aula STAI AL Anwar Sarang. Kemudian pada tanggal 12 Juli 2022, mahasiswa mulai diterjunkan lokasi KKN.

“Tahapan yang sudah dilalui pembekalan KKN kepada Mahasiswa oleh Bappeda Rembang tanggal 15 Juni di Aula STAI AL Anwar Sarang dan tanggal 12 Juli 2022 mahasiswa mulai diterjunkan lokasi KKN dan hari ini Penerimaan KKN STAI AL Anwar dan beberapa universitas lain,” terangnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati