Bupati Rembang Targetkan Bulan Dana PMI Capai Rp700 Juta

Rembang, Mitrapost.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rembang membuka pencanangan bulan dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rembang tahun 2022 di Pendopo Balai Kartini, Kamis (4/8/2022)

Bupati Rembang Abdul Hafidz menyampaikan, pencanangan bulan dana PMI Kabupaten Rembang tahun 2022 merupakan langkah awal pergerakan kegiatan sosial dan kemanusiaan sesuai ketentuan dari pemerintah pusat.

Menurut Hafidz, capaian Rp700 juta adalah target minimal penggalangan dana PMI di Kabupaten Rembang. Bahkan kalau perlu ia menginginkan bulan dana PMI melampaui target. Hal ini dikarenakan supaya PMI mendongkrak organisasi kemanusiaan tingkat kabupaten maupun provinsi.

“Kegiatan sosial kemanusiaan merupakan bagian yang harus kita ikuti sesuai ketentuan pemerintah pusat, salah satunya dari PMI  terkait penggalangan dana PMI menargetkan Rp700 juta itu hanya minimal,” ungkap Hafidz saat sambutan siang ini, Kamis (4/8/2022).

Baca Juga :   Sejumlah Desa di Kabupaten Rembang, Mengalami Kekosongan Perangkat

Dia mengajak semua kalangan untuk mendukung adanya kegiatan pencanangan bulan dana PMI Kabupaten Rembang. Dia juga meyakinkan kepada semua kalangan masyarakat bahwa kegiatan pencanangan bulan dana PMI merupakan kegiatan positif.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati