Mitrapost.com – Video viral menampilkan seorang wanita yang mengendarai Mercy mencuri cokelat dan tidak membayarnya. Aksinya tersebut pun ketahuan oleh pegawai Alfamart.
Namun, bukannya minta maaf, perempuan tersebut malah memaksa pegawai minta maaf dengan mengancam UU ITE.
Dalam video, nampak seorang ibu yang mengeluarkan cokelat.
“Kenapa ibu nggak jujur? Nggak mau bayar dulu,” ujar perekam.
Ibu tersebut lantas keluar dari mobil dan masuk kembali ke Alfamart.
“Gimana sih ngambil cokelat, saya lihat bu,” kata perekam.
Dalam video juga memperlihatkan narasi bahwa ibu-ibu tersebut ketahuan mengambil cokelat namun mengancam dengan UU ITE.
“IBU NYA KETAHUAN NGAMBIL COKLAT GAK BAYAR KARYAWAN ALFAMART DI ANCAM UU ITE OLEH SI IBU DI PAKSA MINTA MAAP. YANG NYOLONG SIAPA, YANG SURUH MINTA MAAF SIAPA,” tulis narasi di media sosial yang menyertai video tersebut.
Karyawan Alfamart yang merasa takut pun memberikan klarifikasi kejadian itu hanya salah paham dan meminta maaf kepada si ibu-ibu.
“Saya karyawan Alfamart ingin mengklarifikasi video yang tersebar di media sosial karena sudah ada kesalahpahaman di antara kita berdua yang telah merugikan Ibu Mariana,” kata pegawai Alfamart.
“Dan saya memohon maaf kepada Ibu Mariana atas video yang tersebar kemarin dan Alhamdulillah hari ini sudah diselesaikan secara kekeluargaan,” tambah dia.
Hal ini pun didtanggapi oleh pihal Alfamart, melalui Corporate Affairs Director Sumber Alfaria Trijaya Solihin mengonfirmasi kebenaran adanya ibu-ibu yang marah-marah kepada karyawannya dan tidak mau membayar cokelat.
“Terkait dengan pemberitaan seorang karyawan Alfamart yang diancam UU ITE oleh seorang konsumen adalah benar,” ujar dia, dikutip dari Detik News, pada Senin (15/8/2022).
Solihin menyebut peristiwa itu terjadi di Alfamart Sampora, Kampung Sampora RT 04, RW 02, Desa Sampora, Kecamatan Cisauk, Tangerang Selatan.
“Karyawan kami menyaksikan kejadian konsumen yang telah mengambil barang tanpa membayar. Setelah dimintai pertanggungjawaban, konsumen baru membayar produk cokelat yang diambilnya. Dari investigasi karyawan pun menemukan produk lain yang diambil selain cokelat,” kata Solihin.
“Alfamart sedang melakukan investigasi internal lebih lanjut dan apabila diperlukan Alfamart akan mengambil langkah hukum selanjutnya,” kata dia. (*)
Artikel ini telah tayang di Detik News dengan judul “Viral Pegawai Minta Maaf ke Wanita Naik Mercy Curi Cokelat, Ini Kata Alfamart”
Redaksi Mitrapost.com