Bupati Rembang Ungkap Inflasi Indonesia Berada di Bawah Rata-Rata Negara Asean

Rembang, Mitrapost.com – Presiden Joko Widodo menyebut inflasi Indonesia lebih baik daripada negara lain. Hal ini disampaikan Bupati Rembang Abdul Hafidz dalam amanatnya saat peringatan HUT RI ke-77 di Alun-alun Rembang, Rabu (17/08/2022).

Bupati Rembang mengutarakan berdasarkan Sidang Tahunan MPR RI pada hari Selasa, 16 Agustus 2022 kemarin bahwa Indonesia memiliki tingkat inflasi di bawah rata-rata negara Asean dan negara maju.

Dia menjelaskan sebelumnya Presiden Joko Widodo memberikan alternatif bagi masyarakat bagaimana dapat mengatasi krisis global yang melanda semua negara.

“Menurut MPR menyampaikan bahwa Indonesia berada di puncak dunia. Dengan Presiden Joko Widodo memberikan contoh bagaimana kita bisa mengatasi krisis mulai dari kesehatan adanya pandemi, krisis pangan, energi, dan kekurangan krusial lainnya,” kata Hafidz Senin (17/08/2022).

Baca Juga :   Dugaan Pelanggaran Pemilihan Perangkat Desa di Pati, Capraga Temukan Ini

Sementara angka inflasi di Indonesia ini jauh di bawah rata-rata negara ASEAN. Indonesia berada angka inflasi 4,9 persen tingkat nasional sedangkan tingkat Provinsi Jawa Tengah angka inflasi 4,8 persen.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati