Tegur Tetangga Karaoke, Pria di Jaktim Dikeroyok

Mitrapost.com – Seorang pria menjadi korban pengeroyokan setelah menegur tetangganya karaoke dan menimbulkan kebisingan. Korban berinisial JMP (29) itu dikeroyok empat terduga pelaku bapak dan 3 anaknya di Duren Sawit, Jakarta Timur.

“(Terduga pelaku) AS (bapak), NUP (anak), IM (anak), AA (anak ),” kata Kapolsek Duren Sawit Kompol Martson Marbun, dikutip dari Detik News, pada Jumat (26/8/2022).

Perlu diketahui sebelumnya, JMP adalah warga Duren Sawit, Jakarta Timur yang merasa terganggu akibat kebisingan karaoke tersebut. namun teguran yang ia lontarkan berujung pada pengeroyokan.

Saat ini, JMP telah melaporkan tindakan main hakim sendiri itu ke polisi.

“Kasusnya sudah kita tanganin. Sekarang perkaranya sudah naik sidik (penyidikan),” tutur Marbun.

Baca Juga :   Riyanta Apresiasi Kinerja Polsek Sukolilo dan Kades Baleadi yang Perangi Mafia Tanah

Korban mengungkapkan bahwa kegiatan karaoke hingga memutas musik telah dilakukan tetangganya sejak 2020 lalu.

Kemudian pada 31 Desember 2021, JMP datang bersama ketua RT ke rumah pelaku namun malah mendapatkan pengeroyokan dari para pelaku.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati