BBWS Pemali Juana Gencarkan Sosialisasi Pembangunan Proyek Bendungan Karet

Pati, Mitrapost.com – Bandan Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana kini semakin gencar memberikan sosialisasi terkait pembangunan proyek bendungan karet yang berada di ujung Sungai Juwana.

Sosialisasi yang digelar di aula kantor Kecamatan Pati pada hari ini, Rabu, (19/10/2022). Menurut Fuad Kurniawan, selaku Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Sungai dan Pantai BBWS Pemali Juana, untuk memberikan pemahaman kepada perwakilan masyarakat yang bersinggungan langsung dengan proyek pembangunan bendungan itu.

” Dalam sosialisasi kali ini kita memberikan pemahaman kepada perwakilan masyarakat terkait program yang kita dilaksanakan, ” ucap Fuad, Rabu, (19/10/2022).

Selain itu, sosialisasi ini juga bertujuan untuk melancarkan koordinasi dan kelancaran pembangunan bendungan karet, supaya masalah dan kendala-kendala dalam pembangunan proyek bisa diantisipasi sejak dini.

” Kita mungkin dalam hal koordinasi kemudian bekerjasama di lapangan khususnya untuk meminimalisir kendala-kendala yang ada di lapangan, ” jelasnya.

Kemudian, dirinya kembali menjelaskan, dengan adanya koordinasi semacam ini terkait perizinan untuk desa-desa yang dilalui kendaraan proyek di 21 desa, bisa langsung dicarikan solusi dan kesepakatannya.

” Terkait pekerjaan dilapangan tentunya kami akan berkoordinasi melalui forum ini sekaligus mengajukan izin untuk masuk di wilayah kerja. Karena pekerjaan kami memasuki wilayah Kabupaten Pati secara administratif 21 desa di Kecamatan, ” tegasnya.

Fuad lantas berharap, pertemuan tersebut bisa memberikan dampak yang positif dan pengerjaan proyek bendungan karet di Juwana bisa berjalan dengan lancar serta lebih baik.

” Harapannya dengan dilakukan pertemuan seperti ini kelancaran kegiatan, kemudian upaya untuk lebih efektif dalam pengerjaan proyek akan tercapai lebih baik lagi, ” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati